REFLEKSI PARUH PERTAMA MUSIM 2012/13

Pertandingan melawan Real Valladolid tanggal 22 Desember 2012 kemarin adalah pertandingan terakhir Fc Barcelona di tahun 2012. Alhamdulillah, pertandingan tersebut ditutup oleh kemenangan yang menjamin Fc Barcelona tetap menduduki peringkat 1 klasemen sementara La Liga. Kemenangan melawan Real Valladolid tersebut terasa manis karena gol dibuat oleh Xavi dan Messi, serta terpelesetnya tim putih yang.........ah sudah lupakan saja.

So, dengan Fc Barcelona menjadi juara paruh musim, apa saja yang bisa kita dapat atau menjadi tonggak yang harus kita ingat? Banyak. Beragam hal yang bisa kita petik dari bulan July sampai bulan Desember. Saya tulis satu-satu deh ya. :))

Cidera Musuh Nomer 1

Nah ini sih semua orang juga udah tahu. Tapi Barca sering bermain dengan barisan pertahanan yang agak bikin deg-degan cules. Song - Mascherano sebagai CB adalah salah satu contohnya. Barca harus bertanding ke kandang Granada tanpa adanya Pique dan Puyol di jornada kelima. Meski menuai kemenangan, tapi itu adalah pertandingan pertama Fc Barcelona tanpa adanya center back. Dengan Muniesa yang cidera panjang, Fontas yang dipinjamkan ke Real Mallorca, Puyol yang rentan kambuh cidera maka pertahanan Barca hanya bertumpu pada Pique. Alex Song dan Javier Mascherano aslinya bukan center back. Untungnya Masche sudah faham cara kerja Fc Barcelona. Untuk Alex Song, saya hanya bisa berharap dirinya bisa beradaptasi agar tidak seperti Chrygrynskiy dulu. 

Sebetulnya Abidal bisa bermain di center back. Malahan Abidal sangat ingin bermain sebagai CB. Dan kala Pep dulu memainkan 3 defenders, Abidal cocok bermain di tengah. Namun kepastian Abi bisa bermain atau tidak, sampai saat ini belum dipastikan. Sayang. 

Winger Menusuk! 

Permainan Jordi Alba di timnas Spanyol benar-benar mengagumkan. Pemain yang pernah "tidak sengaja" dibuang oleh La Masia ini membuktikan kapasitasnya sebagai pemain dengan ciri khas La Masia: fisik pendek, pintar dalam membantu penyerangan, dan efektif. Meski kadang kala Alba kewalahan dalam bertahan. Tapi itu dahulu. Alba yang sekarang bisa menjadi winger yang efektif! 

Daniel Alves? Sepertinya Alves sudah tergeser posisinya oleh pemain asal akademi La Masia lainnya, Martin Montoya. Otoy, begitu kami biasa memanggilnya, selalu tampil bagus jika mendapat kepercayaan dari Tito. Musim depan, sepertinya Otoy akan menjadi pemain kunci dan Alves harus berfikir untuk pensiun atau pindah klub. Kenapa? Karena Adriano yang menjadi pelapis bisa bermain di kanan dan kiri maupun tengah pertahanan Barca dan dari segi gaji pun lebih kecil dibanding Alves. Logikanya, direksi FCB akan mempertahankan Adriano dibanding Alves, meski Adriano seperti gelas yang rentan cidera. 

La Masia RULES! 

Pada tanggal 25 November 2012 lalu publik terhenyak kala Alves harus diganti oleh Martin Montoya. Kala itu para pemain Barca yang ada di lapangan adalah semuanya lulusan La Masia. Sebuah cita-cita yang baru bisa terwujud hari itu. Impian yang harus mengendap terlebih dahulu selama 33 La Masia dibangun. Suatu impian sang penggagas La Masia, Johan Cruyff, impian Laureano Ruiz yang menemukan bakat Alexanco, salah satu pemain yang menjadi kunci kemenangan The Dream Team di Liga Champion 1992 di Wembley.

Memang, di beberapa era kepelatihan pelatih yang menangani FCB, lulusan La Masia jarang masuk ke tim utama. Wajar karena, seperti Carles Rexach pernah bilang, La Masia tidak menciptakan pemain yang hebat (seperti Messi) tapi tetap menghasilkan pesepakbola yang baik. Pesepakbola yang memiliki karakter tersendiri. 

Line-up La Masia
Kala kepelatihan Louis van Gaal, lulusan La Masia banyak yang promosi masuk ke tim utama. Xavi, Puyi, Iniesta dan Victor Valdes yang kemudian menjadi tim inti dari skuad yang sekarang. Van Gaal yang memiliki hubungan yang tidak harmonis dengan Johan Cruyff ini memiliki impian jika suatu saat Fc Barcelona akan bermain dengan para pemain lulusan akademi. Dan impian pelatih diktator tersebut akhirnya terwujud. Xavi kemudian yang mengingatkan kita akan impian van Gaal tersebut. :')

D10S!! 

Jika bicara mengenai Messi, maka tidak akan cukup 1 artikel. Mungkin butuh buku setebal 1000 halaman untuk menerangkan segala sesuatu mengenai Messi. Gilanya lagi, cerita Messi itu akan terus berlanjut karena dirinya masih dalam usia produktif! 

Sepanjang tahun 2012 sendiri Messi telah memecahkan beberapa rekor fantastis. Dan di musim 2012/13, Messi membuat sebuah hal yang mustahil dipecahkan oleh manusia biasa. Setidaknya dipecahkan dalam waktu dekat. Rekor 287 gol Cesar Rodrigues bagi Fc Barcelona berhasil dipecahkan oleh Messi. Melewati rekor Gerd Muller satunya lagi, yaitu menjadi pencetak gol di semua ajang berhasil dilewati Messi kala Fc Barcelona meladeni Real Betis di Camp Nou tanggal 9 Desember 2012 lalu. Meski kemudian rekor tersebut menjadi perdebatan dengan adanya klaim dari federasi sepakbola Zambia bahwa Godfrey Chitalu mencetak gol lebih banyak dibanding Messi dan Muller yaitu 107 gol di tahun1872. Pun klub asal Brazil Flamengo mengklaim jika legenda Brazil, Zico membuat 89 gol di semua ajang pada tahun 1979. Namun FIFA menolak semua klaim-klaim tersebut dan hanya mengakui rekor Messi. 

Ketajaman Messi sepertinya menjadi penyeimbang dari "rapuhnya" pertahanan Fc Barcelona. Saya beri tanda kutip dalam kata rapuh, karena lini barisan belakang Fc Barcelona selalu tampil under-perform. Setidaknya Messi bisa menjadi jawaban atas semua kebuntuan lini depan. Semoga saja bisa berlanjut. 

Perpanjangan Kontrak! 

Ini berita yang sangat agak melegakan. Ada 5 pemain tim utama yang mengalami perpanjangan kontrak di paruh pertama liga. Ini bisa menjadi jaminan jika mereka tidak akan pindah di bulan January nanti atau di musim panas nanti. Setidaknya tidak free transfer lah. :D 

Javier Mascherano memperpanjang kontraknya pada bulan July 2012 lalu. Pemain multi fungsi ini akan bertahan di Camp Nou sampai dirinya berusia 34 tahun pada 30 July 2016 dengan klausul buyout sebesar 100 juta Euro. Dengan klausul buyout sebesar itu, maka bisa kita anggap jika Masche salah satu pemain penting bagi tim utama. Jika Masche masih bermain baik, maka besar kemungkinan dirinya pensiun di Camp Nou. Semoga.

Capten Fc Barcelona dari akademi, Carles Puyol yang kontraknya berakhir pada 30 Juni 2013 pun akhirnya diperpanjang kontraknya sampai 30 Juni 2016. Meski Puyol sudah tua dan sering cidera, namun jika dirinya dalam performa terbaik, maka Valdes akan aman dari tendangan ke gawang. Sebetulnya Puyol agak ragu dengan performa dirinya yang sering cidera. Bahkan Puyi sempat memikirkan untuk pensiun. Namun tawaran dari Zubizaretta untuk memperpanjang kontrak artinya permainan Puyol masih bagus dan dibutuhkan oleh tim utama. Masa sih Puyol mau menolak tawaran menggiurkan dari klub yang sangat diidolakan dari kecilnya? :D 

Xavi Hernandez turut serta memperpanjang kontraknya sampai 30 Juni 2016. Sang maestro yang kini berusia 32 tahun, masih dipercaya dalam mengatur pola serangan Fc Barcelona meski banyak pemain muda potensian berada dibawahnya seperti Jona dan Thiago. Sama seperti Puyi, sepertinya Xavi akan pesiun di Fc Barcelona. Alhamdulillah.. 

Demi Fc Barcelona
La pulga pun tidak luput dalam perpanjangan kontrak. Di kontrak sebelumnya, Messi akan berstatus free transfer pada 30 Juni 2016. Namun direksi Fc Barcelona tidak mau gegabah terhadap calon legenda Fc Barcelona ini. Perpanjangan kontrak kemudian diusulkan oleh Zubi mengingat performa Messi yang menanjak di tahun 2012. Kini, kontrak Messi 30 Juni 2018. Untuk klausul buyout dan gaji Messi, saya kurang tahu. Namun sepertinya Messi memiliki buyout sebesar 259 juta Euro atau bahkan lebih. Untuk gaji, ah percuma saja dibahas, Toh kita tidak akan mendapat 1% pun dari gaji Messi. :D 

Manuel Pinto penjaga gawang yang memulai karirnya di Fc Barcelona di akhir era kepelatihan Frank Rijkaard ini mendapat perpanjangan kontrak sampai 30 Juni 2014. Meski status Pinto hanya sebatas pemain pelapis, namun beberapa kali dirinya tampil maksimal kala diturunkan. Hal itu yang membuat kubu Fc Barcelona memperpanjang kontraknya. Kemauannya untuk berusaha agar bisa masuk tim utama menggantikan Valdes pun patut diacungi jempol. Meski cadangan, berusaha yang keras agar bisa menjadi yang terbaik adalah pelajaran yang harus kita ambil. Pinto pantas menyandang gelar super-sub.

Tito Mengulang Sejarah!! 

Mantan pemain Fc Barcelona yang bermain di tim Barca B ini memberi suguhan yang fenomenal bagi Fc Barcelona di musm 2012/13. Tidak pernah terkalahkan dan hanya 1 kali seri lawan Real Madrid di jornada ketiga, membuat dirinya mencatatkan rekor sebagai pelatih dengan rasio kemenangan terbanyak. Ya, dari 51 poin yang diperebutkan untuk 17 jornada, Tito sukses merengkuh 49 poin. 
Jumlah kemenangan Tito ini bisa didasari oleh tim inti yang pernah berada di bawah kepelatihannya kala di Cadet B, yaitu Messi, Cesc dan Pique. Sayang Victor Vasquez yang merupakan salah satu dari empat sekawan, tidak bisa masuk ke tim utama dan sekarang hanya bisa bermain di Club Brugge.

Tito yang mengalami operasi terkait pengangkatan tumor di kelenjar parotid sehingga tidak bisa menemai tim utama berlatih untuk beberapa waktu kedepan. Asisten pelatih Roura menjadi pelatih sementara. Tidak kurang dari kubu Real Madrid dan Falcao memberikan simpati kepada calon pelatih legendaris ini.

Up And Down

Performa Tello sangat menajubkan di awal paruh musim ini. Menjadi pemberi assist bagi Messi kala melawan Spartak Moscow di Liga Champion lalu, membuat dirinya menjadi Man Of The Match. Performa Tello sepertinya akan semakin mengkilap dalam beberapa waktu kedepan. 

Alexis. Banyak yang berbicara dirinya kurang bermain bagus. Sepertinya memang begitu. Tapi tidak salah juga sih. Alexis hanya kurang percaya diri dan seakan tersingkir dari skuad tim utama. Tito memberinya tantangan untuk karir sepakbolanya. Jika dia bisa melewati tantangan tersebut, maka jaminan di skuad utama menjadi milik Alexis. Jika tidak bisa, maka di jual adalah solusi.

Klasemen Sementara.

Fc Barcelona kurang mendapat perlawanan yang berarti di level liga di musim ini. Tim yang pada awalnya saya pikir bisa memberi perlawanan atas dominasi Fc Barcelona malah kempis bahkan sebelum Natal tiba. Klub-klub seperti Malaga, Valencia, Bilbao, Atletico Madrid dan Real Madrid sepertinya kurang bisa menyamai level Fc Barcelona di awal musim 2012/13. 

Atletico Madrid yang diisi striker berbahaya macam Falcao pun masih memiliki mental yang kurang baik kala melawan Fc Barcelona. Padahal Falcao digadang-gadangkan sebagai striker paling diminati oleh klub-klub Eropa musim panas nanti. Malaga yang rencananya akan bertanding melawan Fc Barcelona 13 January 2013 nanti pun masih berada di posisi ke 4 klasemen sementara. Padahal Malaga sukses mengangkangi AC Milan di kejuaraan Liga Champion Eropa. 

Perbedaan 16 Poin Antara Madrid dan FCB [sport]
Real Madrid? Mereka disibukan oleh panasnya kubu ruang ganti dibanding konsen ke pertandingan. Hanya tinggal menunggu waktu saja beberapa pemain tim merengues ini hengkang. Perbedaan 16 poin dari Fc Barcelona dan keputus-asaan Mourinho di media untuk mengejar Barca di liga menjadi semacam aib terbuka. Sampai-sampai presiden klub Florentino Perez mengecam statement-statement Mourinho yang dinilai tidak sesuai filosofi Real Madrid yang pantang menyerah. 


Fc Barcelona memang sedang unggul saat ini. Tapi perjuangan belum berakhir. Fokus dan konsistensi harus menjadi perhatian utama. Jangan sampai kejadian di musim lalu terulang kala disalip oleh Real Madrid yang sempat tertinggal 11 poin dari Barca. Membagi pikiran di liga, Copa del Rey dan Liga Champion memang berat. Namun saya yakin Fc Barcelona bisa melewati semua itu dengan mudah jika melihat apiknya pemanpilan di paruh pertama musim 2012/13. 






PRIMER EL BARCA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar